Sabtu, 28 Februari 2015

MENJAGA KESEHATAN ORGAN PERNAPASAN

stretching on the beachPernapasan adalah aktivitas penting dalam kehidupan. Semua makhluk hidup pasti bernapas. Orang dewasa rata-rata bernapas 20.000 kali sehari. Organ-organ pernapasan manusia terdiri dari hidung, faring, laring, trakea, dan paru-paru. Sistem pernapasan pada manusia adalah menghirup oksigen dari udara serta mengeluarkan karbon dioksida dan uap air.
Sistem pernapasan sangat rentan terserang penyakit karena udara keluar masuk secara langsung dan bebas. Udara yang mengandung bakteri dan virus berbahaya mudah masuk ke dalam tubuh. Penyakit yang menyerang organ pernapasan, antara lain Asma, TBC, Bronchitis, Sinusitis, Batuk, Sesak napas, dan Pneumonia.
Berikut adalah hal-hal yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan organ pernapasan: 1. Menjaga lingkungan tetap bersih dan bebas dari polusi udara wajib dilakukan, karena lingkungan yang bersih sangat mempengaruhi nilai kesehatan yang terkandung dalam udara yang kita hirup setiap hari.
2. Memperbanyak ventilasi udara di dalam ruangan. Ventilasi udara sangat penting dalam pertukaran udara di dalam ruangan, karena apabila pertukaran udara sangat sedikit maka udara segar yang kita hirup pun akan semakin sedikit.
3. Berolahraga dengan teratur. Kurang berolahraga dapat menyebabkan aliran darah tidak lancar sehingga nutrisi bagi sel-sel, jaringan, dan organ tubuh sangat kurang. Joging, senam, bersepeda, atau berenang bisa membantu meningkatkan kapasitas paru-paru untuk menghirup dan menahan udara lebih lama.
4. Biasakan diri untuk menarik napas dalam-dalam. Hal ini membuat paru-paru tidak kekurangan udara bersih untuk dialirkan pada seluruh jaringan tubuh. Cobalah untuk tarik napas dalam-dalam, lalu tahan sebentar, dan keluarkan. Lakukan selama 1 menit, maka paru-paru dapat menerima pasokan udara lebih banyak dari biasanya.
5. Makan sayur dan buah, karena sayur dan buah merupakan sumber antioksidan terbesar yang berfungsi sebagai penangkal radikal bebas yang dapat membuat jaringan tubuh menjadi rusak. Dengan mengonsumsi jeruk, apel, tomat, brokoli, kol dapat mencegah radikal bebas yang dapat memicu radang paru-paru.
6. Tidur 7-8 jam, istirahat yang cukup sangat penting agar sistem kekebalan tubuh berfungsi dengan baik. Saat tidur, tubuh akan mengembalikan dan merehabilitasi kerja semua sel-sel tubuh, termasuk jaringan yang menghasilkan sel-sel kekebalan tubuh.
7. Menggunakan masker/ penutup hidung di saat berpergian menggunakan sepeda motor merupakan salah satu pencegahan terbaik agar udara kotor tidak masuk ke dalam paru-paru, yang mengakibatkan terjadinya peradangan pada paru-paru.
8. Tidak merokok, karena merokok merupakan salah satu pemicu utama timbulnya berbagai macam penyakit pada paru-paru. Ada ribuan toksin dalam rokok yang bisa tertinggal dalam paru-paru. Dampak yang ditimbulkan rokok tidak hanya terjadi bagi perokok aktif, akan tetapi juga berdampak bagi orang-orang yang berada di sekitarnya (perokok pasif).
9. Menghindari minuman yang beralkohol, karena mengonsumsi alkohol dapat menyebabkan sesak napas, mabuk, bahkan kehilangan kesadaran.
10. Melakukan pemeriksaan medis yang teratur untuk membantu mendeteksi masalah paru-paru
sejak awal. Pemeriksaan dini ini sebagai upaya pencegahan/preventif, yang sebenarnya jauh lebih
murah jika dibandingkan upaya pengobatan ketika mengalami sakit paru-paru. Dengan pemeriksaan
ini, kita bisa mendeteksi dini dan mengetahui tingkat resiko terkena penyakit paru-paru.
Begitu pentingnya organ pernapasan bagi tubuh manusia. Oleh karenanya, selalu terapkan pola
hidup sehat dan jaga kesehatan sistem pernapasan.

Cara Menjaga Kesehatan Jantung

jantung sehat
Menjaga jantung agar tetap sehat sangatlah penting
Jantung merupakan organ pokok yang memegang kendali peredaran darah didalam tubuh. Jika jantung mengalami masalah, tentunya tubuh akan mengalami masalah pula. Bahkan, banyak orang yang meninggal akibat gangguan yang dialaminya pada organ jantung. Biasanya, penyakit jantung kerap menghampiri manusia yang mengabaikan kesehehatan jantungnya.
Sebelum anda benar – benar terserang gangguan pada organ jantung, disini saya akan berbagi kepada anda mengenai tips untuk menjaga kesehatan jantung.

Cara Menjaga Kesehatan Jantung

Penyakit jantung adalah salah satu jenis penyakit yang sangat berbahaya dan dapat mengancam nyawa. Karena itu menjaga kesehatan organ jantung anda sangatlah penting. Berikut ini ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk membuat jantung agar tetap sehat.
Rajin Berolahraga
Cara pertama yang harus anda lakukan untuk menjaga kesehatan jantung adalah dengan rajin berolahraga. Selain membuat badan menjadi bugar, olahraga ternyata juga mampu menjaga kesehatan jantung. Olahraga yang ampuh untuk menjaga kesehatan jantung adalah olahraga yang ringan seperti lari kecil, jalan – jalan, bersepeda, jalan cepat dan lain – lain. Lakukan aktivitas olahraga ini setiap hari. Jika sudah rutin menjalankannya, tak hanya jantung yang akan sehat, organ inti seperti paru – paru juga akan menjadi semakin sehat.
Jauhi Rokok
Rokok memang menimbulkan banyak masalah bagi kesehatan. Selain tidak bagus untuk kesehatan paru-paru, merokok juga tidak baik untuk kesehatan jantung. Kandungan zat – zat beracunnya sedikit demi sedikit akan merusak organ – organ penting dalam tubuh seperti jantung dan paru – paru. Meski efeknya tidak secara langsung, namun rokok memang sudah terbukti menimbulkan berbagai masalah kesehatan. Daripada uang anda gunakan untuk membeli rokok yang kemudian akan memberi dampak buruk bagi tubuh, sebaiknya anda gunakan untuk membeli buah – buahan saja. buah seperti buah delima, jeruk dan apel merupakan buah yang kaya antioksidan. Kandungan itulah yang mampu menjaga kesehatan jantung manusia.
Hindari Makanan Berlemak
Cara ketiga untuk menjaga kesehatan jantung adalah dengan cara menghindari makanan yang banyak mengandung lemak. Lemak jahat yang banyak dikandung oleh makanan berminyak akan menyumbat pembuluh darah yang digunakan sebagai akses utama darah untuk menuju jantung. Selain itu, lemak juga akan membuat kadar kolesterol seseorang menjadi meningkat. Tentu kedua hal tersebut sangat berbahaya untuk kesehatan tubuh manusia. Karena itulah, hindarilah makanan yang mengandung banyak lemak jahat seperti bebek goreng, gorengan dan makanan – makanan lain yang mengandung banyak minyak.
Menjaga Berat Badan Ideal
Kelebihan berat badan memang akan menimbulkan banyak penyakit. Salah satu penyakit yang disebabkan oleh obesitas adalah penyakit jantung. Tumpukan lemak yang berlebihan di seluruh tubuh membuat jantung tidak dapat bekerja secara maksimal. Hal ini kemudian akan terjadi terus menerus hingga orang tersebut menyadari bahwa ia memiliki penyakit jantung yang sudah mulai memasuki tahap bahaya.
Konsumsi Air Putih
Untuk menjaga agar jantung tetap sehat, anda juga dapat melakukannya dengan mengkonsumsi air putih dengan jumlah yang lebih banyak dari biasanya. jika biasanya anda meminum air putih sebanyak 8 gelas, maka mulai sekarang biasakan minum air putih minimal 8 gelas setiap harinya. Lakukan kebiasaan tersebut settiap hari agar anda dapat merasa selalu sehat dan segar.
Perbanyak Senyum
Langkah selanjutnya untuk menjaga agar jantung tetap sehat adalah dengan cara memperbanyak senyum. Dengan tersenyum, pembuluh darah dalam tubuh akan membuka lebih lebar lagi. Hal ini kemudian memungkinkan darah untuk bebas mengalir ke jantung tanpa suatu hambatan tertentu.
Demikianlah beberapa tips yang perlu anda coba untuk menjaga kesehatan jantung. Ingatlah bahwa mencegah lebih baik daripada mengobati. Karena itulah jagalah kesehatan jantung anda sebelum penyakit jantung benar – benar menyerang anda. Baca juga artikel mengenai cara menjaga kesehatan ginjal, semoga bermanfaat :)